Nubuat dan Penggenapannya (7)
Nubuat: Mazmur 22:2
"Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan aku? Aku berseru, tetapi Engkau tetap jauh dan tidak menolong aku"
Penggenapan: Matius: 27:46
"Kira-kira jam tiga berserulah Yesus dengan suara nyaring: "Eli, Eli, lama sabakhtani?" Artinya: Allah-Ku, Allah-Ku, mengapa Engkau meninggalkan Aku?"
Nubuat yang sangat luar biasa sampai kata-kata yang dikeluarkan dari mulut Yesus sama persis dengan nubuat yang ditulis oleh Raja Daud 900 tahun sebelum kelahiran Mesias. Apakah hal ini hanya secara kebetulan?
52. JURU SELAMAT AKAN MENYERAHKAN DIRINYA KEPADA ALLAH
Nubuat: Mazmur 31:6
"Ke dalam tangan-Mulah kuserahkan nyawaku; Engkau membebaskan aku, ya TUHAN, Allah yang setia"
Penggenapan: Lukas 23:46
"Lalu Yesus berseru dengan suara nyaring: "Ya Bapa, ke dalam tangan-Mu Kuserahkan nyawa-Ku." Dan sesudah berkata demikian Ia menyerahkan nyawa-Nya".
53. TIDAK SATUPUN TULANG-TULANG JURUSELAMAT AKAN PATAH
Nubuat: Mazmur 34:21
"Ia melindungi segala tulangnya, tidak satu pun yang patah"
Penggenapan: Yohanes 19:33
"tetapi ketika mereka sampai kepada Yesus dan melihat bahwa Ia telah mati, mereka tidak mematahkan kaki-Nya"
Untuk memastikan kematian seseorang yang tergantung di kayu salib, biasanya para prajurit akan mematahkan kaki terpidana. Karena dengan dipatahkan kakinya, akan mempercepat kematian orang tersebut. Pada waktu Yesus diperiksa, didapati IA telah meninggal, maka prajurit tersebut tidak perlu mematahkan kakiNYA.
54. HATI (LEVER) JURU SELAMAT AKAN HANCUR
Nubuat: Mazmur 22:15
"Seperti air aku tercurah, dan segala tulangku terlepas dari sendinya; hatiku menjadi seperti lilin, hancur luluh di dalam dadaku"
Penggenapan: Yohanes 19:34
"tetapi seorang dari antara prajurit itu menikam lambung-Nya dengan tombak, dan segera mengalir keluar darah dan air"
Keluarnya darah dan air dari lambung Yesus menandakan bahwa lever Yesus telah hancur dan Yesus sudah mati cukup lama. Dan komponen-komponen dalam darah mulai memisahkan diri dari komponen aslinya.
55. LAMBUNG JURU SELAMAT AKAN DITUSUK
Nubuat: Zakharia 12:10
"Aku akan mencurahkan roh pengasihan dan roh permohonan atas keluarga Daud dan atas penduduk Yerusalem, dan mereka akan memandang kepada dia yang telah mereka tikam, dan akan meratapi dia seperti orang meratapi anak tunggal, dan akan menangisi dia dengan pedih seperti orang menangisi anak sulung"
Penggenapan: Yohanes 19:34
"tetapi seorang dari antara prajurit itu menikam lambung-Nya dengan tombak, dan segera mengalir keluar darah dan air"
56. KEGELAPAN AKAN MENYELIMUTI DAERAH TERSEBUT DARI TENGAH HARI SAMPAI JAM 3 SORE
Nubuat: Amos 8:9
"Pada hari itu akan terjadi," demikianlah firman Tuhan ALLAH, "Aku akan membuat matahari terbenam di siang hari dan membuat bumi gelap pada hari cerah"
Penggenapan: Matius 27:45
"Mulai dari jam dua belas kegelapan meliputi seluruh daerah itu sampai jam tiga"
Diwaktu Yesus mati, maka terjadi gempa yang cukup hebat, dan tirai yang memisahkan Ruang Kudus dan Maha Kudus di Bait Suci tersobek menjadi 2 bagian. Kegelapan juga meliputi daerah tersebut, sehingga orang-orang yang menonton penyaliban tersebut menjadi ketakutan dan banyak yang berlarian.
57. JURU SELAMAT AKAN DIKUBURKAN DI SEBUAH MAKAM MILIK SEORANG KAYA
Nubuat: Yesaya 53:9 - BIS
"Ia dikuburkan bersama orang jahat; makamnya di tengah-tengah orang kaya, walaupun ia tak pernah melakukan kejahatan, dan tak pernah menipu"
Penggenapan: Lukas 23:35 - BIS
Mat 27:57 Malam itu datanglah seorang kaya dari Arimatea, yang bernama Yusuf. Ia juga pengikut Yesus.
Mat 27:58 Ia pergi kepada Pilatus, dan minta jenazah Yesus. Lalu Pilatus memerintahkan supaya jenazah Yesus diberikan kepadanya.
Mat 27:59 Maka Yusuf mengambil jenazah itu, dan membungkusnya dengan kain kapan dari linen yang baru.
Mat 27:60 Lalu ia meletakkan jenazah Yesus di dalam kuburan kepunyaannya sendiri yang dibuat di dalam sebuah bukit batu. Sesudah itu ia menggulingkan sebuah batu besar menutupi pintu kubur itu, lalu pergi.
58. JURU SELAMAT AKAN BANGKIT DARI ANTARA ORANG MATI
Nubuat: Mazmur 16:10
"sebab Engkau tidak menyerahkan aku ke dunia orang mati, dan tidak membiarkan Orang Kudus-Mu melihat kebinasaan"
Penggenapan: Markus 16:6
"tetapi orang muda itu berkata kepada mereka: "Jangan takut! Kamu mencari Yesus orang Nazaret, yang disalibkan itu. Ia telah bangkit. Ia tidak ada di sini. Lihat! Inilah tempat mereka membaringkan Dia"
59. JURU SELAMAT NAIK KE SORGA
Nubuat: Mazmur 68:19
"Engkau telah naik ke tempat tinggi, telah membawa tawanan-tawanan; Engkau telah menerima persembahan-persembahan di antara manusia, bahkan dari pemberontak-pemberontak untuk diam di sana, ya TUHAN Allah"
Penggenapan: Kisah 1:9
"Sesudah Ia mengatakan demikian, terangkatlah Ia disaksikan oleh mereka, dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka"
Sebelum naik ke sorga, Yesus memberikan perintah terakhirnya yang dikenal dengan AMANAT AGUNG yaitu, "Jadikanlah semua bangsa muridKU dan baptislah mereka dalam nama Bapa, Putera dan Roh Kudus".
Amanat tersebut hampir terpenuhi pada saat ini, hampir seluruh suku bangsa di muka bumi telah mendengar khabar baik tentang Yesus.
60. JURU SELAMAT AKAN DUDUK DI SEBELAH KANAN ALLAH BAPA
Nubuat: Mazmur 110:1
"Mazmur Daud. Demikianlah firman TUHAN kepada tuanku: "Duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai Kubuat musuh-musuhmu menjadi tumpuan kakimu"
Penggenapan: Ibrani 1:3
"Ia adalah cahaya kemuliaan Allah dan gambar wujud Allah dan menopang segala yang ada dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, Ia duduk di sebelah kanan Yang Mahabesar, di tempat yang tinggi"
Dilihat dari nubuat-nubuat yang ada diatas, maka tidak mungkin seseorang dapat dengan tepat melakukan semua yang telah dinubuatkan ribuan sampai ratusan tahun sebelum IA lahir. Mungkin ada beberapa manusia yang dapat memenuhi beberapa nubuat seperti tertulis diatas, tetapi untuk memenuhi semua nubuat adalah hal yang mustahil.
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi brother and sister yang selama ini hanya mengetahui Yesus adalah Tuhan dan Juru Selamat, tetapi tidak pernah mengetahui dengan jelas bahwa kedatanganNYA di muka bumi telah dinubuatkan dari 4000 tahun sebelum kelahiranNYA, dan nubuat itu berlanjut terus sampai sekitar 500 tahun sebelum kelahiranNYA di dunia.
Nubuat tentang kedatangan Mesias masih banyak lagi dalam Alkitab yang tidak ditulis dalam artikel ini.
Yesus mengasihi anda dan seluruh keluarga anda
Posting Komentar untuk "Nubuat dan Penggenapannya (7)"