Penakut Akan Masuk Neraka
Roh ketakutan ini telah ada semenjak manusia jatuh ke dalam dosa. Akibat berbuat dosa, Adam dan Hawa menjadi takut dan menyembunyikan diri mereka dari Tuhan.
Di akhir jaman ini dimana roh-roh jahat telah ditumpahkan ke muka bumi ini, maka serangan roh ketakutan semakin menjadi-jadi.
Tidak ada seorangpun dari kita yang tidak pernah tidak terkena serangan roh jahat ini.
Roh ketakutan ini mempunyai ratusan manifestasi yang berbeda. Ada orang yang takut untuk terbang; takut dalam kegelapan; takut ketinggian; takut untuk mengendarai mobil; takut bertambah tua; takut gagal; takut ditolak; takut akan ruangan tertutup; takut kepada berbagai jenis hewan; takut sakit, takut dipecat dan sebagainya
Ketakutan-ketakutan yang kita alami dapat dibagi menjadi :
1. Ketakutan karena kekurangan
2. Ketakutan karena sakit penyakit
3. ketakutan akan bahaya
4. Ketakutan kepada kematian
5. ketakutan kepada manusia.
Salah satu ketakutan yang paling utama yang setan gunakan untuk mengikat orang-orang Kristen saat ini adalah takut terhadap manusia.
Kebanyakan orang Kristen takut untuk mengambil tindakan yang berani melawan dosa dan pekerjaan setan. Berapa banyak diantara kita yang diam saja jika terjadi melihat atau mengetahui sesuatu hal yang tidak benar, baik itu terjadi di pekerjaan kita, di lingkungan kita bahkan di gereja kita.
Ada pendeta-pendeta, pelayan-pelayan Tuhan yang takut berkhotbah tentang kebenaran....takut berkhotbah tentang dosa, bahkan ada gereja yang melarang setiap pendeta yang akan berkhotbah di gereja tersebut agar tidak menyinggung soal dosa dalam khotbah-khotbahnya.
Hal ini mereka lakukan karena mereka takut kehilangan jemaatnya, mereka takut gereja kehilangan penghasilannya. Banyak hamba-hamba Tuhan yang tidak berani melakukan pekerjaan yang Tuhan berikan karena mereka takut tidak mempunyai dana, mereka dibelenggu ketakutan bahwa mereka akan kekurangan keuangan jika melaksanakan perintah Tuhan tersebut.
Kita harus mengenali hakekat ketakutan adalah dosa, akar ketakutan adalah keraguan dan ketidak percayaan terhadap Tuhan. Tuhan tidak memberikan kita roh ketakutan, tetapi IA memberikan kita roh kekuatan, kasih dan ketertiban.
Jika kita merasa takut, itu karena kita mengijinkan roh ketakutan menyerang pikiran kita. Kita perlu mengambil otoritas dan mengusirnya.
Didalam Wahyu, dikatakan bahwa orang-orang penakut dan percaya akan dibuang ke lautan api, bersama-sama dengan pembunuh, pembohong dan orang keji.
Di sore hari ini saya ingin menyadarkan saudara dan mengajak saudara untuk mengusir roh ketakutan yang berusaha menguasai kita. Atau Tuhan yang nantinya akan mengusir kita dan masuk ke dalam neraka.
Wahyu 21:8
Tetapi orang-orang penakut, orang-orang yang tidak percaya, orang-orang keji, orang-orang pembunuh, orang-orang sundal, tukang-tukang sihir, penyembah-penyembah berhala dan semua pendusta, mereka akan mendapat bagian mereka di dalam lautan yang menyala-nyala dengan api dan belerang; inilah kematian yang kedua"
Yesus mengasihi anda dan seluruh keluarga anda
Posting Komentar untuk "Penakut Akan Masuk Neraka "